Taman Kanak-kanak - Serang Banten

Taman Kanak-Kanak - Serang Banten 

Taman kanak-kanak umumnya memiliki desain dengan bentuk linier dimana banyak menggunakan warna-warna yang menarik. Taman kanak-kanak degan penggunaan warna-warna yang menarik bertujuan untuk meningkatkan semangat dan kreativitas anak. Pada kesempatan kali ini kami berkesempatan untuk mendesain sebuah taman kanak-kanak milik salah satu yayasan di Serang, Banten.

Kali ini klien menginginkan desain taman kanak kanak dengan kebutuhan ruang dua kelas dan satu ruang guru di lahan seluas 168m2. Klien juga meminta untuk terdapat taman bermain dan taman hijau di depan bangunan taman kanak-kanak. Oleh karena itu, kami membuat desain bangunan taman kanak-kanak ini bermassa tunggal dengan bentuk linier dimana terdapat taman di depannya.

Layout ruang sendiri dibagi dengan luas masing masing kelas seluas 27m2 dan ruang guru seluas 18m2 sehingga masing-masing ruang masih memiliki ruang gerak yang nyaman. Pada area depan ruang juga terdapat selasar dengan lebar 1.5m sebagai sirkulasi antar ruang. Desain taman kanak-kanak ini juga ramah  disabilitas dimana terdapat ramp sehingga mempermudah akseibilitas.

Bentuk bangunan memiliki massa persegi Panjang dengan dilengkapi atap joglo dengan wuwung atau kerpus khas jawa. Atap limasan dengan wuwung ini selain untuk memberikan nuansa nusantara dalam bangunan juga untuk melindungi bangunan dari cuaca dan iklim karena seperti yang telah kita ketahui Indonesia memiliki iklim tropis dengan curah hujan yang cukup tinggi.

Untuk meningkatkan kreativitas  dan semangat anak dalam menuntut ilmu, bangunan ini menggunakan aksen lengkung pada kolom selasar dan dinding-dinding depan ruang. Selain itu bangunan juga menggunakan finishing cat berwarna putih dengan aksen warna cream, hijau, dan merah sehingga bangunan terlihat lebih menarik dan tidak monoton.

Pada area depan bangunan terdapat taman bermain dengan lantai pasir dimana terdapat beberapa permainan anak untuk menunjang aktivitas anak. Selain itu pada sisi lainnya terdapat taman hijau yang dilengkapi dengan tempat duduk dimana orangtua atau guru dapat bersantai sembari mengawasi anak-anak. Selain itu taman hijau juga dapat membuat bangunan taman kanak-kanak terlihat lebih asri.

Arsigriya © 2024. Web by . All Rights Reserved

Fatal error: Call to a member function get() on null in /home/arsigriya/public_html/index.php on line 94