Rumah Bapak Bimo - Sleman, DIY

Rumah Tinggal Bapak Bimo – Sleman

Karya kali ini merupakan rumah tinggal milik Bapak Bimo yang berlokasi di Sleman, Yogyakarta. Rumah ini berdiri di atas lahan seluas 731 meter persegi dengan luas bangunan 256,5 m2. Rumah tinggal Bapak Bimo ini didesain dengan konsep modern tropis dengan gaya Bali. Sang klien menghendaki posisi rumah agak mundur agar bagian depan dapat diperuntukkan lahan parkir.

Rumah tinggal Bapak Bimo terdiri dari sejumlah ruangan yang kompleks yaitu carport berukuran 4 m x 6,5 m, garasi berukuran 3,5 m x 6,5 m, ruang tamu dengan ukuran 4,5 m x 3,5 m, dua kamar tidur anak yang berada di sisi depan bangunan berukuran 3 m x 5 m, kamar mandi anak berukuran 1,75 m x 2,5 m, ruang keluarga yang menyatu dengan ruang makan dan dapur bersih dengan luasan 11,5 m x 6,5 m, kamar tidur tamu dengan ukuran 3,5 m x 3,5 m, ruang kerja berukuran 2,5 m x 3,5 m, kamar utama seluas 36,5 m2, musholla dengan ukuran 3,5 m x 3 m, kamar tidur dan kamar mandi ART serta dapur kotor seluas 17,7 m2. Selain itu, rumah tinggal ini juga dilengkapi dengan teras depan rumah yang cukup luas yaitu berukuran 3,5 m x 3,5 m serta teras belakang dengan luasan 22,5 m2.

Pagar rumah didesain tidak terlalu masif menggunakan kombinasi pagar tembok dan pagar plat besi. Pagar tembok difinishing dengan kombinasi batu tempel paras dengan cat warna putih. Lalu untuk pintu gerbang menggunakan rangka besi dan penutup kayu solid yang didesain dengan pola tertentu. Pintu gerbang ini kombinasi pintu swing dengan pintu geser. Pada bagian atap carport setinggi 3,5 meter.

Pada bagian depan, akses menuju teras didesain tidak hanya menggunakan anak tangga namun juga menggunakan ramp yang digunakan untuk akses difable.

Atap bangunan menggunakan atap limasan dengan sudut kemiringan 40 derajat untuk mendapatkan tampilan rumah dan fasade yang gagah dan kokoh. Selain itu atap limasan ini sesuai dengan konsep tropis bangunan untuk memudahkan aliran air hujan. Kemudian di sekitar atap terdapat talang beton untuk jalur air hujan. Kemudian pada bagian teras belakang serta carport menggunakan atap dak beton.

Material dinding eksterior menggunakan batu paras, cat tembok dengan nuansa putih, serta WPC (Wood Plastic Composite). pada bagian musholla menggunakan dinding batu alam andesit dan roster. Sementara pada dinding carport menggunakan finishing dinding kamprot dan di cat dengan warna cream serta dipola menggunakan tali air. Material kusen pada rumah ini menggunakan kayu solid dengan warna natural.

Untuk halaman rumah menggunakan paving block untuk meminimalisir perkerasan dan meresapkan air hujan. Di bagian belakang rumah merupakan area servis dan kolam renang. Di sebelah selatan terdapat ruang-ruang servis seperti loundry, gudang dan ruang genset.

Lalu di sebelah barat merupakan area kolam renang dengan luasan  10 m x 4 m. Di area kolam renang ini dilengkapi dengan gazebo kecil untuk tempat bersantai keluarga dan taman-taman kecil yang semakin menambah suasana asri lingkungan rumah. Dinding di area kolam renang dilapisi dengan batu tempel yaitu kombinasi batu paras dan batu andesit. Begitu juga lantai di sekitar kolam renang menggunakan batu alam candi dan lantai granite dengan tekstur kasar. Sementara lantai kolam renang menggunakan keramik mozaik warna biru terang.

 

Arsigriya © 2024. Web by . All Rights Reserved

Fatal error: Call to a member function get() on null in /home/arsigriya/public_html/index.php on line 94