Interior Lantai 3 Kantor KPP Pratama Bantul - Yogyakarta

Kantor atau tempat kerja merupakan tampat yang mengakomidasi kegiatan seseorang / sekumpulan orang untuk menyelesaikan apa yang menjadi pekerjaan mereka. Salah satu variable yang menunjang produktifitas pekerja di kantor adalah lingkungan kerja yang nyaman. Dalam kasus kali ini, Tim ArsiGriya berkesempatan mendesain tatanan ruang kerja lantai 3 Kantor KPP Pratama yang berlokasi di Bantul.

Dari survey analisa yang di dapatkan di lapangan, dapat disimpulkan ruangan kerja pada gedung KPP Pratama Lantai 3 bisa di bilang terlalu crowded. Artian kata crowded disini menggambarkan area kerja yang padat,sesak dan terasa sempit dikarenakan ruangan kerja dan berkas di satu tempat dan membuat tidak rapi. Keadaan tersebut membuat para staff karyawan tidak nyaman dalam bekerja. Disini Tim ArsiGriya diskusi dengan owner dalam hal ini Pimpinan KPP Pratama Bantul mencoba menerapkan Open Office pada rancangan kali ini. Persiapan awal sebelum menerapkan konsep tersebut, perlu memisahkan area berkas dan juga area kerja. Hal tersebut untuk menciptakan ruangan yang rapi.   Penerapan konsep Open Office tersebut di implementasikan dengan menggunakan meja partisi staff yang terbuka hanya di beri penyekat untuk menghindari dokumen yang tercampur dengan meja sebelah.

Selain implementasi berupa meja staff, konsep Open Office di tambahkan dengan area coffebreak pada bagian depan dan sudut ruangan staff. Pada area depan dekat dengan akses vertical berupa lift, area coffebreak di desain dengan semenarik mungkin dan mampu mewadahi tamu yang datang ke lantai 3. Area coffebreak tersebut menjadi area main coffebreak.

Selain itu, pada area main coffebreak tersebut diberikan loker untuk menyimpan barang barang milik karyawan. Penempatan loker di sisi barat dan timur. Pemberian loker untuk setiap karyawan agar meja kerja karyawan tidak terlalu banyak barang dan terlihat lebih rapi. Terdapat juga almari display piala dan penghargaan prestasi yang telah di capai oleh KPP Pratama Bantul.  

Pemberian area coffebreak pada ruang kerja ditujukan agar karyawan lebih enjoy dan santai dalam bekerja.  Pada area coffebreak dapat di akses oleh semua keryawan tanpa terkecuali. Secara keseluruhan, konsep interior pada rancangan kali ini dengan mengkombinasikan warna hijau tosca dengan warna putih tulang dan elemet kayu. Penggunaan material finishing tersebut dinilai lebih menggugah semangat bekerja karyawan , terlihat lebih bersih dan juga lebih up to date.

Arsigriya © 2024. Web by . All Rights Reserved

Fatal error: Call to a member function get() on null in /home/arsigriya/public_html/index.php on line 94