Cara Apik dalam Memanfaatkan Ruang Makan Sempit

Diposkan: 20 Aug 2020 Dibaca: 973 kali


Memiliki rumah minimalis berarti Anda harus jeli dalam penataan furniture ataupun pemilihan berbagai ruangan agar lebih sesuai dan maksimal. Tidak seperti rumah dengan ukuran besar yang bisa semaunya Anda tentukan letak beberapa ruangan seperti ruang keluarga, dapur bahkan ruang makan. Biasanya rumah kecil tidak memiliki ruang makan.

Ruangan tersebut akan menjadi satu dengan dapur sehingga lebih praktis dan simpel. Namun tahukan Anda jika rumah dengan lahan sempit juga bisa di desain lengkap bersama ruang makan? Banyak sekali inspirasi yang bisa Anda dapatkan dari internet, mengenai model ruang makan minimalis dengan lahan sempit.

Inspirasi Mendesain Ruang Makan Pada Rumah Mungil

Berikut ini beberapa perpaduan furniture juga cara penataan ruangan untuk ruang makan yang bisa menginspirasi Anda, yaitu sebagai berikut:

  1. Menggunakan meja bundar

Meja bundar memiliki ukuran lebih kecil dan terlihat ringkas jika dibanding dengan meja berbentuk kotak. Untuk ruang makan rumah Anda yang kecil, maka manfaatkanlah meja kecil yang dipadukan dengan kursi sofa berbentuk sudut. Untuk peletakannya Anda bisa memilih sudut ruangan sehingga tidak menyita tempat.

  1. Menggunakan meja lipat

Meja lipat serta kursi menjadi pilihan tepat untuk Anda yang ingin memiliki ruang makan untuk rumah kecil. Meja dan kusi lipat tersebut bisa Anda bongkar dan pasang kapanpun Anda mau. Penggunaannya juga sangat mudah bahkan bisa Anda pindahkan ke beberapa tempat sekalipun tanpa merepotkan Anda. Atau letakkan meja makan tersebut di balkon saat hendak makan sehingga suasananya berbeda.

  1. Meletakan meja kecil serta kursi di pojok dinding

Jika Anda memiliki sudut ruangan dengan penyekat atau partisi maka Anda bisa memanfaatkannya dengan meletakkan meja dan kursi kecil. Tempat tersebut tidak akan menganggu kegiatan Anda selama di rumah seperti menghalangi jalan atau sebagainya karena sudah ditempatkan menempel pada dinding.

  1. Kombinasi tempat duduk dan rak

Jika Anda memiliki rak dinding maka Anda bisa menambahkan kursi yang menyatu dengan rak tersebut. Kemudian Anda tinggal menambahkan meja kecil agak panjang sebagai ruang makan Anda. Cara ini sangat simpel dan telah banyak digunakan untuk apartemen kelas studio.

Memiliki hunian dengan ruangan lengkap dan nyaman tentu menjadi idaman setiap orang. Untuk memaksimalkan seluruh sudut ruangan Anda maka, Anda bisa memutar otak untuk mencari ide yang fresh guna mendesainnya menjadi ruangan multifungsi dan apik.


Tags

Artikel Terkait

Inspirasi Desain Rumah Impian Untuk Orang Tua

Inspirasi Desain Rumah Impian Untuk Orang Tua

Membangunkan rumah untuk orang tua tentunya merupakan salah satu impian bagi setiap anak. Meskipun hal ini tidak bisa membalas jasa-jasa yang telah mereka berikan kepada kita, namun tetap saja kita perlu berusaha membahagiakannya. Terlebih jika Anda jarang bertemu dengan kedua orang tua. [...]

Diposkan: 28 Jul 2020 Dibaca: 1200 kali

Desain Rumah Gaya Klasik

Desain Rumah Gaya Klasik

Desain Rumah dari mulai gaya dan tren kini telah berkembang menjadi lebih maju, Walaupun begitu desain rumah klasik untuk gaya arsitektur hunian modern tetap masih banyak yang berminat pada desain ini. Bagi sebagian orang, arsitektur rumah bukan hanya menjadikan tempat tinggal nyaman dihuni namun ju [...]

Diposkan: 24 Jun 2020 Dibaca: 3561 kali

Desain Interior Konsep Industrial

Desain Interior Konsep Industrial

Konsep dan gaya desain interior industrial kini makin popular untuk desain rumah yang kekinian ala anak muda, konsep ini biasanya digunakan pada ruang-ruang publik dan komersil semacam café atau resto. Tetapi sekarang banyak juga yang mengadaptasi dan menerapkan konsep industrial untuk hunian sepe [...]

Diposkan: 13 Jun 2020 Dibaca: 2742 kali

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
Arsigriya © 2024. Web by . All Rights Reserved

Fatal error: Call to a member function get() on null in /home/arsigriya/public_html/index.php on line 94