Tips Memilih Warna Cat Untuk Interior

Diposkan: 02 Nov 2022 Dibaca: 739 kali


Dalam pemilihan cat pada interior tidak dilakukan dengan sembarang, pemilihan warna yang tepat dapat mengubah mood seseorang menjadi lebih bagus.

Berikut ini tips untuk memilih warna cat interiormu …

1. Sesuaikan Warna Cat dengan Interior Rumah Kamu

Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah mengenali konsep rumah, apakah itu konsep minimalis, modern, tropis, klasik atau tradisional. konsep itu tadi akan sangat mempengaruhi bagaimana kalian memilih cat untuk interior dan penataan ruang.

2. Sesuaikan dengan Dekorasi Ruangan Milikmu

Jika pada ruangan tersebut akan diberikan dekorasi dinding maka hal berikut harus sangat dipertimbangakan, pemilihan dekorasi dan warna yang sesuai akan mempercantik ruangan. Apabila ruangan tersebut memiliki warna yang netral dan tidak mencolok penempatan dekorasi seperti lukisan, meja, vas dan rak dinding bisa menjadi solusi untuk meramaikan suasana.

3. Kombinasi Warna

Apabila ruangan kita hanya mempunyai satu warna saja tentunya kita akan merasa bosan dan kurang nyaman, sehingga perlu untuk mengombinasi beberapa warna. warna yang sangat sering dikombinasikan dengan warna lain adalah warna putih, warna putih apabila dikombinasikan dengan warna apa saja pasti akan menyatu entah itu warna gelap ataupun warna terang sekalipun.

4. Mengenali Skema Warna

Dalam pemilihan warna kita juga bisa berkonsultasi dengan Arsitek / Desainer interior, biasanya dalam dunia arsitek maupun interior dikenal dengan skema warna. Ada beberapa skema warna,yaitu meliputi :

- Skema warna komplementer

Merupakan warna yang saling berlawanan satu sama lainpada roda warna, seperti biru dan oranya, atau kuning dan ungu. Warna komplementer biasanya digunakan sebagai aksen saja.

- Skema warna triadic

Warna ini merupakan warna yang membentuk segitiga pada roda warna, seperti kuning, biru, dan merah. Warna warna ini bisa dijadikan sebagai aksen, tetapi harus benar benar seimbang. Jika tidak, dominasi warna tersebut akan menguasai ruangan.

- Skema warna monokrom

Skema warna yang menjaga agar tetap sederhana. Monokrom adalah mengombinasikan warna gelap dengan warna terang.

- Skema warna sejuk dan hangat

Warna sejuk diantaranya warna biru dan hijau, sementara warna hangat adalah warna merah, kuning, dan oranye.

Dan tips yang terakhir adalah Memperhatikan Pencahayaan di Area Ruangan.

Pencahayaan harus dipertimbangkan sebelum memilih warna cat dinding, selain pengaruh intensitas cahaya yang disebabkan oleh perubahan siang malam, perubahan warna dinding juga dapat dipengaruhi oleh posisi terbit dan tenggelamnya matahari.

Jenis lampu juga berpengaruh terhadap warna dari dinding ruangan. Misalnya lampu bohlam yang berwarna kekuningan akan membuat warna oranye atau merah pada dinding menjadi lebih jelas sementara warna hijau dan biru menjadi tertutup.

 

Nah itu tadi tips untuk memilih warna cat interior dari kami, semoga bermanfaat. Teimakasih


Tags

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:

Search Article




Arsigriya © 2024. Web by . All Rights Reserved

Fatal error: Call to a member function get() on null in /home/arsigriya/public_html/index.php on line 94